Laman

Minggu, 11 Mei 2014

XML DENGAN PHP-MySQL

XML
  • XML kependekan dari eXtensible Markup Language, dikembangkan mulai tahun 1996 dan mendapatkan pengakuan dari W3C pada 10 Februari 1998.
  • XML adalah suatu bahasa Markup, yaitu bahasa yang berisikan kode-kode berupa tanda-tanda tertentu dengan aturan tertentu untuk memformat dokumen teks dengan tag sendiri agar dapat dimengerti.  
  • XML adalah language untuk mengidentifikasi dan menandai data terstruktur.

Digunakan untuk :
·          Menyimpan data
·          Pertukaran data
·          Membawa data

XML tidak didesain untuk menampilkan data dan berbeda dengan dengan HTML

Keuntungan XML
  • Ekstensibilitas dan reusable
  • Memungkinkan pemrograman yang lebih baik: 

ü  Dapat memperlihatkan hubungan antar data.
ü  XML  dapat diprogram dan sudah banyak software pengolah XML.
  • Memisahkan data dan presentasi. 

ü  Data disimpan dalam XML sedangkan untuk presentasi (tampilan) dibuat dengan menggunakan XSLT.
ü  Pencarian data cepat karena XML merupakan data dalam format yang terstruktur.  
  •            Hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan XPath dan XQuery berdasarkan suatu elemen tertentu.

ü  Bersifat plain text dan platform independent.
ü  Terstruktur dan standard


Aturan XML

#   Nilai atribut harus diapit dalam tanda petik  ganda (double quote) atau petik tunggal (single quote).
#   Nilai atribut harus diapit dalam tanda petik  ganda (double quote) atau petik tunggal (single quote).
#   Dalam XML karakter spasi akan dibaca  sebagai karakter spasi.
#  Dalam HTML jika ada lebih dari satu karakter  spasi, karakter spasi tersebut dihilangkan  sehingga menjadi 1 spasi saja, Contoh:  “Hello <spasi> <spasi> my name is Tove” akan menjadi “Hello my name is Tove”.  Namun dalam XML karakter spasi tetap dibaca sebagai karakter spasi.
#   Komentar adalah kalimat/baris yang tidak dieksekusi oleh compiler, browser atau parser.
#   Penulisan komentar di XML menggunakan tanda <!-- komentar -->  
#   Dalam XML, karakter ‘<’ dan ‘>’ adalah illegal..

PHP-MySQL

.:::.   PHP merupakan singkatan dari PHP Hypertext Prepocessor.
.:::.   Bahasa scripting yang terpasang pada HTML.
.:::.   Bahasa pemrograman yang berbasis web.
.:::.   Bahasa PHP dapat berdiri sendiri ataupun dapat bersanding dengan HTML.
.:::.   File HTML yang telah dibubuhi sintaks PHP, harus diganti dengan ekstensi .php

Sedangkan MySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL (bahasa Inggris: database management system) atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL.

..::..     Untuk membuat koneksi database MySQL di PHP menggunakan fungsi  mysql_connect();
..::..     Dengan format perintah: mysql_connect("servername", "username","password");

Setelah mengetahui pengertian dari XML dan PHP-MySQL maka untuk mengimplementasikannya terdapat studi kasus "RENTAL FILM" dimana saya akan men-generate PHP-MySQL kedalam XML, berikut cuplikan otput yang sudah saya buat :




saudara bisa download modul  klik disini
download 
source code

Selamat mencoba ilmu yang sudah saya dapat, dan maaf apabila ada kekurangannya ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar